SukabumiBerita.com—Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede yang akrab disapa Aa Dede bersama jajaran Polres Sukabumi dan Scooter Owner Group (SOG) Sukabumi, kemarin menggelar acara Riding bareng dan Bakti Sosial.
Kapolres Aa Dede menjelaskan, tujuan kegiatan ini untuk memperkuat hubungan harmonis dengan masyarakat. Kami ingin menunjukkan kehadiran polisi yang positif, ramah, dan dekat dengan warga masyarakat,” katanya.
Dalam Riding bareng ini, dilakukan bakti sosial. Polres Sukabumi memberikan bingkisan tali asih kepada Yayasan Waladun Bahriyyatun, mencerminkan kepedulian bersama terhadap masyarakat.
Kapolres Aa Dede mengatakan, keterlibatan masyarakat dan komunitas seperti Scooter Owner Group merupakan langkah positif. “Kami berharap dapat menggalang dukungan lebih besar untuk kegiatan-kegiatan kepolisian di wilayah Sukabumi. Ini adalah bentuk kolaborasi yang baik bagi kita semua,” katanya.