spot_img
Selasa, November 26, 2024
spot_img

Pemerintah Lanjutkan BLT Tahun Depan

Baca Juga

SukabumiBerita.com—Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, program bantuan langsung tunai atau BLT El Nino sebesar Rp400.000 per orang akan dilanjutkan pada tahun depan atau 2024.

Menko Airlangga terjun langsung ke masyarakat guna memastikan ketepatan penyaluran dan sekaligus menyaring aspirasi masyarakat terkait kemanfaatan dan keberlanjutan program BLT El Nino.

“Program BLT El Nino juga telah berjalan dengan baik, sehingga penerima bantuan berharap agar BLT tersebut dapat dilanjutkan untuk tahun 2024,” katanya dalam keterangannya, dikutip, Selasa (26/12/2023).

Dengan total anggaran mencapai Rp7,52 triliun, BLT El Nino telah disalurkan Pemerintah mulai bulan November hingga Desember 2023 dengan besaran Rp400.000 per 2 bulan atau Rp200.000 per bulan.

Penyaluran BLT El Nino menyasar kepada 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan untuk Kota Yogyakarta tercatat memiliki 22.810 KPM dengan total bantuan yang disalurkan sebesar Rp9,12 miliar.

“Secara keseluruhan hingga 21 Desember 2023, BLT El Nino telah disalurkan sejumlah Rp6,72 triliun atau mencapai 89,36% dan sebesar Rp795 juta bantuan sedang dalam proses penyaluran. Diharapkan pada akhir tahun 2023 seluruh bantuan tersebut telah dapat tersalurkan dengan tepat sasaran,” pungkasnya.

 

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Terbaru

Polda Metro Jaya Tangkap 24 Tersangka Judi Online, Dari Bandar sampai Pegawai Komdigi

Sukabumi Berita | Polda Metro Jaya telah menangkap 24 tersangka kasus judi online yang melibatkan oknum Kementerian Komunikasi dan Digital...
spot_img
spot_img