spot_img
Rabu, November 27, 2024
spot_img

Angin Puting Beliung Landa Kota Sukabumi, Atap Rumah Warga pada Terbang

Baca Juga

SukabumiBerita.com—Bencana alam berupa angin puting beliung melanda sejumlah wilayah Kota Sukabumi. Fenomena alam angin menyapu jalan dan kawasan ruko tersebut terekam CCTV dan viral. Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadiannya di Jalan Lingkar Selatan RT 04 RW 012, Kelurahan Dayeuhluhur, Kecamatan Warudoyong.

Angin puting beliung terjadi sekitar pukul 15.09 WIB, saat itu kebanyakan warga di sana sedang berada di dalam ruko. Tiba-tiba angin puting beliung datang.

Salah seorang warga menceritakan saat melihat bencana angin puting beliung itu berputar kencang di tengah jalanan, beberapa pengendara, tampak menepi ke pinggir jalan untuk menghindari angin tersebut. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, warga menyebut atap rumah dan seng-seng ruko beterbangan.

Dari data BPBD Kota Sukabumi, angin kencang itu terjadi selain di Jalur Lingkar Selatan, juga terjadi di wilayah warudoyong dan di sekitar Jalan Tipar RT 03 RW 07, Gang Pesantren Kelurahan Tipar Kecamatan Citamiang Kota Sukabumi.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Sukabumi Novian Rahmat membenarkan laporan warga setempat yang dilanda bencana angin puting beliung. Dia menerima laporan sekitar pukul 15:20 WIB.

“Benar. Laporan kejadian di grup WA tanggap bencana sekitar jam 15.20 WIB, diakibatkan oleh angin kencang sehingga sebagian atap rumahnya terbawa anging, tim BPBD langsung memonitor lokasi kejadian untuk membantu rumah masyarakat yang terdampak oleh angin kencang tersebut,” kata Novian, dikutip Kamis (4/1/2024).

Dia menurunkan 8 orang personel dengan 2 mobil operasional dalam menangani rumah warga yang terdampak. Sementara, untuk atap rumah warga terdampak tersebut diberikan bantuan sementara berupa terpal agar mengurangi air masuk saat hujan.

“Alhamdulillah sekitar jam 16.50 WIB semua warga yang terdampak sudah terbantu sementara dengan atap rumahnya di pasang terpal guna aman dari hujan yang kemungkinan turun,” katanya.

spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Terbaru

KPU Kota Sukabumi Ajak Warga Sukseskan Pilkada 2024

Sukabumi Berita | Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi Imam Sutrisno mengajak masyarakat untuk menyalurkan hak suara di Tempat Pemungutan...
spot_img
spot_img